images

MATSAMA Mengembangkan Potensi belajar Siswa

MAGELANG - MTs Negeri 4 Magelang mengadakan Masa Taaruf Siswa Madrasah (Matsama) pada hari Senin sampai dengan Rabu (15 Juli 2019 – 17 Juli 2019) . Menanamkan akhlakul karimah atau akhlak yang baik atau terpuji menjadi fokus pada penyelenggaraan masa taaruf tersebut. Selain itu juga diharapkan peserta didik mampu mengembangkan potensi diri sedari kelas VII.

Dalam sambutan pembukaannya, Kepala MTs Negeri 4 Magelang, H. Tasimin, S.Ag. M.S.I berpesan kepada peserta agar dapat mengikuti kegiatan sepenuhnya. "Penting untuk meningkatkan kebiasaan baik seperti Shalat Dhuhur berjamaah, Sholat Dhuha, tadarus, infak juga kebiasaan belajar, disiplin dan bersikap akhlakul karimah. Semua ini penting menjadi bekal sukses dimasa depan," ujar dia.

Selama Matsama, sebanyak 321 siswa baru mendapatkan materi di antaranya tentang pengenalan lingkungan madrasah dalam wawasan wiyata mandala, baris berbaris, cara belajar efektif, pengembangan potensi diri dalam kreativitas dan motivasi belajar.

"Dengan materi ini diharapkan siswa menyadari benar akan pentingnya belajar dan mengembangkan cara belajar yang efektif sejak awal," ujar Humas MTs Negeri 4 Magelang, H. Khoerodin, S.Ag.

Siswa juga diperkenalkan dengan berbagai kegiatan Madrasah yang rutin dilakukan seperti Sholat berjamaah dan menjaga kebersihan lingkungan Madrasah.



Dipost Oleh Abdul Mukhid

jika seseorang bepergian dengan tujuan mencari ilmu, maka Allah akan menjadikan perjalanannya seperti perjalanan menuju surga

Tinggalkan Komentar