Kamis, 07 September 2023 Seluruh peserta didik Madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Magelang mengikuti kegiatan rutin aksi bergizi yang bekerja sama dengan Puskesmas Grabag 1. Berbeda dengan sebelumnya, kegiatan Aksi Bergizi tersebut diramaikan dengan jalan sehat yang dilaksanakan di wilayah sekitar MTs Negeri 4 Magelang. Jalan sehat tersebut dipandu oleh Bapak Ariyadi, S.Pd. dan tim UKS.
Selesai jalan sehat, kegiatan dilanjutkan dengan makan bersama seperti biasa. Masing-masing peserta didik membawa bekal sehat dari rumah yang terdiri dari karbohidrat (nasi), lauk berprotein (hewani/nabati), buah dan sayur yang mengandung banyak vitamin. Kegiatan makan bersama dilaksanakan di lapangan upacara Madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Magelang dan didampingi oleh wali kelas masing-masing.
Setelah selesai makan bersama, seluruh peserta didik melakukan aksi minum obat tambah darah guna mendukung kegiatan aksi bergizi dan menyukseskan program dari pemerintah pencegahan stunting. Kemudian agenda dilanjutkan dengan kegiatan Pojok Literasi yang dipandu oleh Kepala Perpustakaan, Pustakawan, dan Wali Kelas. Kegiatan ditutup dengan kegiatan kebersihan. Masing-masing peserta didik membersihkan kelas dan dan taman yang dipandu oleh Tim 7K.
Drs. H. Fahrurozi selaku Kepala Madrasah menyampaikan, “Kegiatan seperti ini harus dilestarikan sebagai salah satu bentuk refreshing untuk anak-anak. Anak akan bosan jika hanya belajar di dalam kelas saja”. (dda)